PENGENALAN PERILAKU HEMAT ENERGI DI TK MUSTIKA ANGKASA LANDASAN ULIN TIMUR BANJARBARU

Moethia Faridha(1*), Ayu Novia Lisdawati(2), Saiful Karim(3)

(1) Program Studi Teknik Elektro
(2) Program Studi Teknik Elektro
(3) Program Studi Teknik Elektro
(*) Corresponding Author

Sari


Permintaan energi listrik dan biaya produksi listrik terus meningkat yang.
sering tidak diimbangi dengan peningkatan ekonomi masyarakat. Untuk itu, salah
satu usaha yang dapat dilakukan adalah dengan penghematan penggunaan energi
listrik, karena dalam keseharian listrik sudah menjadi kebutuhan utama. Namun
boros tidaknya energi yang dipakai sangat ditentukan oleh perilaku pengguna
dalam menggunakannya. Sedangkan perilaku pengguna sangat dipengaruhi oleh
pengetahuan, kesadaran, kebiasaan, dan kepedulian.
Pengabdian masyarakat merupakan salah satu dari kegiatan tri darma dosen.
Sesuai dengan program yang direncanakan Tim Program Studi Teknik Elektro
Universitas Islam Kalimantan, yang mengusulkan kegiatan terkait pengenalan
perilaku hemat energi di TK / Paud Mustika Angkasa. Paud/TK mustika Angkasa
berlokasi di jl A. Yani km 27.300 Komplek Mustika Griya Angkasa, terdiri atas 3
(tiga) kelas yaitu Paud, TK A, dan TK B. Jumlah keseluruhan murid sebanyak 50
siswa. Tenaga pengajar sebanyak 7 (tujuh) pengajar.
Mereka harus diedukasi tentang hemat energi kelitrikkan. Untuk itu untuk
anak-anak, guru dan wali murid perlu diedukasi bahwa dengan cara-cara yang
tepat maka mereka mampu menghemat penggunaan energi listrik, sehingga
membantu ekonomi keluarga dan juga program pemerintah. Topik-topik seputar
kelistrikan tersebut akan menjadi bahan penyuluhan dan pelatihan sehingga dapat
meningkatkan pemahaman Selanjutnya pengguna listrik diharapkan mampu
memanfaatkan listrik dengan efisien.
Hasil Pengabdian murid, guru dan wali murid mulai mengerti bagaimana
cara melakukan hemat energi walaupun hanya melakukan hal kecil seperti
mamatikan lampu diruangan yang tidak ada orangnya, tidak mengidupkan tv pada
saat tidur, menghidupkan ac pada ruangan kosong, mereka dapat menghemat
pembayaran listrik. Guru dan wali murid antusias mengganti lampu hemat energy
dirumah mereka walaupun awal pembelian dengan harga yang relative mahal tapi
mereka dapat menghemat selama 2 tahun. Slip rekening listrik yang terkumpul
dari guru dan wali murid pada bulan Februari (sebelum pelaksanaan) dan bulan
April (sesudah pelaksanaan mengalami penurunan pembayaran (penurunan
konsumsi energi Listrik).


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


DIFUSI, Volume 1, No.1, Januari 2018 ISSN 2615-2363 Arya Wulung,

Purwinda Iriani, Siti Saodah, Sri Utami, Yanti Suprianti

Journal An-nafs: Vol. 1 No. 2 Desember 2016 M. Arif Khoiruddin, Imam Taulabi

dan Ali Imron Institut Agama Islam Tribakti Kediri Email:

arif.khoiruddin84@gmail.com

Jurnal EECCIS Vol. 6, No. 1, Juni 2012 M. Rif’an, Sholeh HP, Mahfudz Shidiq;

Rudy Yuwono;Hadi Suyono dan Fitriana S.

Sulasno. 1993. Analisa Sistem Tenaga. Penerbit Satya Wacana, Semarang.




DOI: http://dx.doi.org/10.31602/ppkmdu.v0i1.8580

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.