PEMANFAATAN CACAHAN LIMBAH PLASTIK DALAM PEMBUATAN CAMPURAN PAVING BLOK

Hermansyah Hermansyah(1*), Seli Marselina(2)

(1) Universitas Teknologi Sumbawa
(2) Universitas Teknologi Sumbawa
(*) Corresponding Author

Sari


Paving blok dikenal juga dengan sebutan bata beton (concrete blok) atau cone blok merupakan produk bahan bangunan terbuat dari campuran semen Portland, agregat dan air dengan bahan tambah lainnya yang tidak mengurangi mutu paving blok tersebut Paving blok biasanya digunakan sebagai salah satu alternatif penutup atau perkerasaan permukaan jalan, selain itu paving blok sangat luas penggunaanya untuk berbagai keperluan, mulai dari keperluan yang sederhana sampai penggunaan yang memerlukan spesifikasi khusus. Umumnya paving blok digunakan sebagai bahan pengeras jalan, yang pemasangannya mudah dan harganya pun murah.Penggunaan limbah plastik sebagai bahan utama pembuatan paving blok berfungsi sebagai salah satu bentuk untuk mengurangi timbunan sampah plastik. Dengan demikian, penulis terdorong untuk melakukan penelitian dengan memanfaatkan limbah plastik sebagai bahan utama pembuatan paving blok. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan limbah plastik sebagai bahan dalam pembuatan Paving Blok terhadap mutu Paving Blok yang dihasilkan . Pada penelitian ini menggunakan acuan  SNI-03-0691-1996, pembuatan benda uji silinder dengan 12 benda uji dengan 4 variasi dengan 1 variasi 3 benda uji, setelah itu melakukan perawatan selama 14 hari dan dilanjutkan dengan pengujian kuat tekan pada paving blok. Pengaruh penambahan plastik pada variasi 0% (paving normal) kuat tekan yang diperoleh adalah 11,97 MPa; pada variasi 5%,10%, dan 15% mengalami peningkatan dan kuat tekan yang diperoleh adalah 12,26 MPa; 13,01 MPa; dan 16,59 Mpa. Dari hasil uji kuat tekan yang dilakukan didapatkan nilai kuat tekan maksimum dari semua variasi adalah divariasi 15% hal ini disesbabkan karena pengaruh penambahan variasi pelastik bekerja dengan baik.

 

Kata Kunci : Paving Blok, Plastik PET, Kuat Tekan

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Ariansyah. (2020). "Studi Pemanfaatan Limbah Plastik Sebagai Bahan Utama Pembuatan Paving Blok". Skripsi Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Mataram. 2020

Arif, F.(2013).”Pemanfaatan Limbah Botol Plastik Sebagai Bahan Eco Plafer (Ekonomi Plastik Fiber) Paving Blok Yang Berkonsep Ramah lingkungan Dengan Uji Tekan, Uji Kejut, Serapan Air”. Jurnal Teknik Sipil Universitas Sumatra Utara.

Artiani, Gita.’’ Bahan konstruksi ramah lingkungan dengan pemanfaatan limbah botol plastic kemasan air mineral dan limbah kulit kerang hijau sebagai campuran paving blok. Jurnal Konstruksi, vol 9. 8, 2018.

Asnur, Syamfittriani,(2020), Sosialisasi pembuatan paving blok cari limbah plastik berbasis pemberdayaan masyarakat di Kota Makasar. Jurnal Dedikasi, Vol. 22, 1, April 2020.

Badan Standardisasi Nasional, 1996, Paving Blok: SNI 03-0691-1996, Jakarta: BSN

Burhannuddin , (2018).” Pemanfaatan limbah plastic bekas untuk bahan utama pembuatan paving blok. Jurnal Rekayasa Lingkungan VOL. 18, 1 April 2018

Krisnadwi. (2018) Mengenal Jenis-jenis Plastik. Tersedia pada:https://bisakimia.com/2013/01/03/mengenal jenis- jenis plastik/(diakses pada 2 Maret 2022, pukul 22.53 WITA)

Murdiyoto, R.A, (2011), Pemanfaatan Limbah Botol Plastik Jenis PET (Poly Etylene Terephthalate) Untuk Agregat Kasar Pembuatan Paving Blok, Jakarta, Tesis Universitas Indonesia.

Sari, Kartika, Indah. (2018).’’ Pemanfaatan limbah pelastik HDPE (High Density Polythylene) sebagi bahan pembuatan paving blok’’. Staf pengajar taknik sipil, Universitas Harapan Medan.

Sudarno, (2021), Pemanfaatan Limbah Pelastik Untuk Pembuatan Paving Blok. Jurnal Teknik Sipil Terapan Vol. 3, 18 September 2021

Ariansyah. (2020). "Studi Pemanfaatan Limbah Plastik Sebagai Bahan Utama Pembuatan Paving Blok". Skripsi Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Mataram. 2020




DOI: http://dx.doi.org/10.31602/jk.v5i1.7393

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.



This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.