ANALISIS PEMILIHAN LOKASI TEMPAT PEMBUANGAN SAMPAH DI KECAMATAN LOA KULU, KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

Lisa Astria Milasari(1*)

(1) Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda
(*) Corresponding Author

Sari


Besarnya  penduduk  dan  keragaman  aktivitas  di  Kota,  mengakibatkan  munculnya persoalan dalam pelayanan prasarana perkotaan, salah satunya masalah persampahan. Laju   pertumbuhan   penduduk   akan   berbanding   lurus   dengan   tingkat   konsumsi masyarakat,   sehingga  mengakibatkan   permasalahan   tentang   sampah. Pengelolaan sampah  yang  terbatas  dan  kurang   baik  pada  tempat  pembuangan sampah menjadi salah  satu  faktor  penyebabnya.  Tujuan  dari  penelitian  adalah  mengetahui  kesesuaian lokasi tempat pembuangan sementara (TPS) sampah di Kecamatan Loa Kulu, sehingga nantinya dapat diketahui pengelolaan persampahan  sebagai  acuan  dalam  menentukan lokasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan rasionalisme, dimana dengan metode teoritik dan empiric yang berkaitan dengan identifikasi kriteria penentuan lokasi alternatif Tempat  Pembuangan  Sementara  (TPS)  Sampah  berdasarkan  fenomena  permasalahan yang terjadi pada penyediaan prasarana persampahan yang belum ada secara optimal. Lokasi penelitian dilakukan di Kecamatan Loa Kulu, dikarenakan Kecamatan Loa Kulu merupakan kawasan perkotaan di Kabupaten Kutai Kartanegara. Metode analisis yang digunakan adalah analisis prioritas ini menggunakan alat analisis AHP. Dari hasil analisis, desa yang memiliki nilai tertinggi dan menjadi prioritas terpilih adalah desa Jembayan. Berdasarkan hasil analisa AHP dapat disimpulkan bahwa lokasi terpilih yaitu Jembayan 1 dengan jumlah lokasi 1,62, kepadatan penduduk dengan jumlah 0,48, dan jumlah untuk jarak TPS Ke TPA 0,9 sehingga jumlah total adalah 3. Berarti lokasi yang paling sesuai untuk lokasi tempat pembuangan sementara (TPS) sampah, karena memupakan lokasi agglomerasi pengelolaan sampah yang didukung dengan kondisi jalan yang baik (perkerasan aspal) serta banyaknya jumlah penduduk. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada peta 2 lokasi terpilih sebagai   lokasi   tempat   pembuangan   sementara  (TPS) sampah  kabupaten  Kutai Kartanegara.

Kata Kunci: pemilihan lokasi, tempat pembuangan sampah sementara

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Achmad, Ismid; Sudarma, I Made; Paturusi, dan Syamsul Alam. 2015. Strategi Penentuan Lokasi Dan Kebutuhan Lahan Tps (Tempat Penampungan Sementara Sampah) Berdasarkan Fungsi Kawasan Di Kota Denpasar. Ecotrophic : jurnal ilmu lingkungan vol. 9 nomor 1 (2015), hal. 80-89. Master program of environmental science, postgraduate program of udayana university.

Anonim, 1994. SNI-19-3241-1994 Tentang Tata Cara Pemilihan Lokasi Tempat

Pembuangan Akhir Sampah, Dinas Pekerjaan Umum.

Anonim. 2000. BSN Nomor 8 Tahun 2000 Tentang Pedoman Pemanfaatan Kawasan

Sekitar TPA Sampah, Badan Standarisasi Nasional.

Anonim. 2001. Keputusan Menteri Permukiman dan Prasarana Wilayah No.

/KPTS/M/2001 Tentang Pedoman Standar Pelayanan Minimal. Dinas Pekerjaan Umum.

Anonim. 2002. SNI 19-2454-2002 Tentang Tata Cara Teknik Operasional Pengelolaan

Sampah Perkotaan. Badan Standarisasi Nasional.

Anonim. 2008. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2008 Tentang

Pengelolaan Sampah.

Anonim, 2016. Rencana Pencegahan dan Peningkatan Kualitas Permukiman Kumuh Perkotaan (RP2KPKP) Kabupaten Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur. Bappeda Kabupaten Kutai Kartanegara.

Anonim. 2019. Peraturan Daerah Provinsi Kalimantan Timur Nomor 2 Tahun 2019 Tentang

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2019-

Bappeda Provinsi Kalimantan Timur.

Arief, Sofyan dkk. 2013. Pengelolaan Sampah Malang Raya Menuju Pengelolaan Sampah

Terpadu Yang Berbasis Partisipasi Masyarakat. Jurnal Humanity. Vol.9 No.1 Hal 196-199.

Azmiah, N., Purnaini, R., dan Indrayadi, M. 2014. Perencanaan Sistem Pengelolaan

Sampah Terpadu di Kawasan Pasar Flamboyan Kota Pontianak. Jurnal Teknik Lingkungan dan Teknik Sipil. Pontianak:Universitas Tanjungpura. Badan Pusat Statistik. 2021. Kabupaten Kutai Kartanegara Dalam Angka 2020. (Online), (https:// kukarkab.bps.go.id), diakses pada tanggal 4

Januari 2021.

Basriyanta, 2016. Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat. Jurnal Riset Daerah. Vol 2

No. 1 Hal 7-9.

Brylian, B., & Eko Setiawan, S. T. 2018. Analisis Penentuan Lokasi Tempat Pembuangan Sementara (Tps) Sampah Di Kabupaten Klaten Dengan Metode P-Dispersion (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Surakarta).

Damanhuri, Enri. 2008. Diktat Landfilling Limbah, Institut Teknologi Bandung, Versi 2008, 40

Diharto. 2008. Analisis Teknis Pemilihan Lokasi TPA Regional Magelang (Kota Magelang dan Kabupaten Magelang). Jurnal Teknik Sipil dan Perencanaan Nomor 1 Volume 10, Januari 2008, hal 21-28. Semarang: Fakultas Teknik Sipil, Universitas Negeri Semarang.

Fadhilah, Arief dkk. 2011. Kajian Pengelolaan Sampah Kampus Jurusan Arsitektur Fakultas

Teknik Universitas Diponegoro. Jurnal Modul. Vol 11 No 2 Hal 62-69.

Hanafiah, M. (2008). Kesesuaian Lokasi TPS dari Aspek Teknis dan Pendapat Masyarakat di Kota

Serang (Doctoral dissertation, program Pascasarjana Universitas Diponegoro).

Irawan, Bambang Irawan. Yudono, Andi Renata. 2014. Studi Kelayakan Penentuan Tempat Pemrosesan Akhir Sampah (TPA) Di Pulau Bintan Propinsi Kepulauan Riau. Jurnal Ilmu Lingkungan Prodi Teknik Lingkungan Vol 12(1):1-11,2014 ISSN : 1829-8907. Yogyakarta: Fakultas Teknik Lingkungan UPN ‘Veteran’ Yogyakarta.

Koppleman, Lee dan de Chiara, Joseph. 1978. Standar Perencanaan Tapak. Erlangga, Jakarta.

Milasari, lisa astria. Faktor-Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Pemilihan Lokasi Ruko Di Kota

Malang. Kurva s 6.1 (2019), hal. 32-41. Samarinda : Fakultas Teknik, Universitas 17 Agustus 1945

Samarinda.

Mizwar, Andy. Penentuan Lokasi Tempat Pengolahan Akhir (TPA) Sampah Kota Banjarbaru

Menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG). Enviro Scienteae, 1978, 8.1: 16-22.

Neolaka, A. 2008. Kesadaran Lingkungan. Jakarta : Rineka Cipta.

Notoatmodjo, S. 2003. Ilmu Kesehatan Masyarakat “Prinsip-prinsip Dasar. Jakarta: Rineka

Cipta.

Nugrahadi, B., & Eko Setiawan, S. T. 2017. Penerapan Metode Set Covering Problem dalam Penentuan Lokasi dan Alokasi Sampah di Wilayah Kota Surakarta (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Surakarta).

Paramitha, P., Hafid Munawir, S. T., & Eng, M. 2017. Penentuan Lokasi Alternatif Tempat Penampungan Sementara (TPS) Sampah di Kabupaten Klaten dengan Metode Set Covering (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Surakarta). Ps, T. P. 2008. Penanganan dan pengolahan sampah. Penebar Swadaya Grup.

Putra, Alfa Novian H. 2017. Penerapan Metode P Median dalam Penentuan Lokasi Optimal Tempat

Penampungan Sementara (TPS) Sampah di Kabupatan Klaten. Jurusan Teknik Industri. Universitas

Muhammadiyah Surakarta.

Riswan, R., Sunoko, H. R., & Hadiyarto, A. 2011. Pengelolaan sampah rumah tangga di Kecamatan

Daha Selatan. Jurnal Ilmu Lingkungan, 9(1), 31-38. Semarang:Universitas Diponegoro.

Risman, Z., Setiawan, Y., dan Meicahayanti, I. 2018. Pengelolaan Sampah Pasar di Kecamatan Loa Kulu Kabupaten Kutai Kartanegara dengan Menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG). Jukung Jurnal Teknik Lingkungan, Volume 4 Nomor 1, hal 1-11.

Sarwono, E., Saputro Y.I., dan Widarti, B.N. 2017. Perencanaan Pengelolaan Sampah di Kelurahan Muara Jawa Ulu dan Muara Jawa Pesisir Kabupaten Kutai Kartanegara. Jurnal Teknologi Lingkungan Vol. 1 Nomor 2, Desember 2017. Hal 27-30.

Sihotang, Dony M., Tarus, K., dan Widiastuti, T. 2019. Penentuan Lokasi Tempat Pembuangan Sementara Sampah Menggunakan Metode Brown Gibson Berbasis Sistem Informasi Geografis. JSINBIS (Jurnal Sistem Informasi Bisnis) Vol. 9 Nomor 2 (2019). Semarang

: Universitas Diponegoro. Soemirat, Slamet. 2009. Jenis Dan Karakteristik Sampah. Jogjakarta.

Sub Direktorat Pengelolaan dan Pengusahaan. Direktorat Pengembangan Penyehatan Lingkungan Pemukiman. Direktorat Jendral Cipta Karya. Departemen Pekerjaan Umum. 2006. Perencanaan Prasarana dan Sarana Pengumpulan dan Pengangkutan Sampah. Bekasi

Sujalu, A. P., Emawati, H., & Milasari, L. A. 2021. Ilmu Alamiah Dasar. DI Yogyakarta: Zahir

Publishing.

Susanty, S., Triani, Y., & Prassetiyo, H. 2012. Usulan Perbaikan Penentuan Lokasi Tempat Pembuangan Sementara (TPS) Sampah Menggunakan Metode Set Covering Problem (SCP). In Prosiding Seminar Nasional Teknoin, (pp. 195-202). Wibowo, Rudi. 2004. Konsep dan Teori Analisis Wilayah. Malang: Bayu Media Publishing.

Warpani, Suwardjoko. 1980. Analisis Kota dan Daerah. Bandung: Institut Teknologi Bandung




DOI: http://dx.doi.org/10.31602/jk.v4i1.5277

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.



This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.