ANALISIS KEKUATAN TARIK HASIL PENGELASAN GESEK LOGAM SIMILAR MONEL

Mochammad Bastomi(1*), Muhammad Faisal(2)

(1) Program Studi Teknik Mesin
(2) Program Studi Teknik Mesin
(*) Corresponding Author

Sari


Penelitian ini membahas tentang analisis perbandingan kekuatan tarik hasil pengelasan gesek logam similar monel dengan raw metal monel tanpa pengelasan. Penelitian dilakukan dengan eksperimen uji tarik pada dua spesimen yang terdiri dari 1 spesimen raw metal monel tanpa pengelasan dan 1 spesimen hasil pengelasan gesek logam similar monel. Pengelasan gesek dilakukan dengan menggunakan mesin bubut yang telah dimodifikasi pada putaran 1600 rpm dan beban gesek sebesar 10 kg. Bentuk spesimen dibubut sesuai standar ASTM A 370-07a dan selanjutnya dilakukan pengujian tarik. Diperoleh hasil tegangan tarik maksimal pada spesimen hasil pengelasan gesek logam similar monel sebesar 406.108 MPa, regangan sebesar 5.0%, dan modulus elastisitas sebesar 8.12 GPa. Sedangkan tegangan tarik maksimal spesimen logam monel tanpa pengelasan gesek yaitu sebesar 1025.957 MPa, regangan sebesar 27.5%, dan modulus elastisitas sebesar 3.73 GPa. Proses penyambungan monel dengan pengelasan gesek belum layak untuk digunakan kembali, karena kekuatan tariknya yang kurang dari setengah dari kekuatan tarik logam monel raw metal tanpa pengelasan.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


A. Sastranegara. Mengenal Uji Tarik dan Sifat-sifat Mekanik Logam. Situs Informasi Mekanika, Material, dan manufaktur, 8 (2009).

Mulyadi. Pengaruh Model Speciment Uji Tarik Pada Pengelasan Besi Fc-30 Di Lihat Dari Kekuatan Tarik Pengelasan. Rekayasa Energi Manufaktur, 1(2), (2016) 29–36.

AWS. Welding Handbook. A. O’Brien & G. Carlos, Eds. 9th ed., Vol. 3. Miami (2007).

M. Iswar & R. Syam. Pengaruh Variasi Parameter Pengelasan (Putaran dan Temperatur) Terhadap Kekuatan Sambungan Las Hasil Friction Welding Pada Baja Karbon Rendah. Jurnal Mekanikal 10 (2012): 254-260.

F.Irwanto, Pengaruh Tekanan Gesek 1, 38-4, 14 Mpa Terhadap Waktu Lebur Dan Pengaruh Tekanan Tempa 6, 90-8, 27 Mpa Terhadap Kekuatan Tarik Pada Pengelasan Gesek Dengan Bahan Stainless Steel 304 (Doctoral dissertation, FT UMY). (2013).

M.Suratman, Teknik Mengelas. Cetakan I, Pustaka Grafika, Bandung, 2001.

L. Bates, R. Brown, Laboratory Uses of Monel Metal. Nature 122, 240 (1928)

L. E. Shoemaker& G. D. Smith, A century of monel metal: 1906–2006. JOM, 58(9), (2006) pp. 22-26




DOI: http://dx.doi.org/10.31602/al-jazari.v4i2.2614

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.