APLIKASI PEMETAAN DAN DATA TRANSMIGRASI PROVINSI KALIMANTAN SELATAN

HENDRA SANJAYA(1*)

(1) 
(*) Corresponding Author

Sari


Kebutuhan akan pengolahan data atau informasi sangat terasa disaat pengelolaan perusahaan dihadapkan pada situasi yang penuh persaingan serta mendesak untuk memutuskan suatu kebijakan, tetap mampu berjalan sesuai dengan rencana dan semua informasi yang berkaitan dengan pengelolaan perusahaan tersebut harus bisa disajikan tepat pada waktunya. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Banjarmasin merupakan salah satu instansi pemerintahan yang melaksanakan urusan pemerintah daerah atau kewenangan provinsi, di bidang kesekretarian, pembinaan dan penempatan tenaga kerja, hubungan industrial, perlindungan dan ketenagakerjaan dan ketransmigrasian serta tugas pembantuan. Salah satu pekerjaan pada disnakertrans juga ada bidang yang menangani pemetaan batas wilayah keberadaan transmigran, disana proses pemetaan dilakukan masih belum terkomputerisasi yang mana pengerjaannya masih secara manual atau menggunakan peta peta yang cetak. Pengerjaan tersebut memerlukan waktu yang cukup lama dan hasil pemetaan tersebut juga sangat terbatas karena masyarakat luas tidak bisa mendpatkan informasi lengkap dan mudah tentang ke batas wilayah transmigrasi disekitar wilayah Kalimantan Selatan. Sesuai dengan kebutuhan guna memudahkan pengguna mendapatkan Sitem Informasi data transmigran. Maka aplikasi yang akan di buat khusus menangani tentang data daerah transmigran beserta peta wilayahnya, dengan adanya program ini diharapkan akan bisa di jadikan acuan untuk Mengetahui batas-batas wilayah transmigrasi.

 

Kata Kunci     :   Aplikasi, Pemetaan, Transmigran


Teks Lengkap:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.31602/tji.v8i2.1108

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


© 2019 Technologia   p-ISSN: 2086-6917    e-ISSN: 2656-8047

-------------------------------------------------------------------------------------------

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.