STUDI LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING YANG DAPAT MENGATASI PERILAKU SELF-INJURY (MENYAKITI DIRI SENDIRI) PADA SISWA KELAS 8 DI SMP NEGERI 13 BANJARMASIN

riza riza(1*), kasyful anwar(2), aminah aminah(3)

(1) Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjary Banjarmasin
(2) Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjary Banjarmasin
(3) Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjary Banjarmasin
(*) Corresponding Author

Sari


Perilaku self-injury merupakan suatu perilaku yang menyimpang dikarenakan pelaku dengan sengaja menyakiti dirinya sendiri untuk melampiaskan emosi yang sedang dihadapi. Dalam menangani perilaku self-injury pada siswa peran guru BK sangatlah diperlukan melalui berbagai layanan yang terdapat dalam bimbingan dan konseling. Tujuan utama dalam Penelitian ini ialah untuk mengertahui bagaimana gambaran keseluruhan perilaku self-injury pada siswa kelas delapan serta untuk mengetahui layanan bimbingan dan konseling yang tepat dalam mengatasi perilaku self-injury. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus dan teknik pengambilan data yang digunakan ialah teknik observasi, wawancara serta dokumentasi. Responden berjumlah delapan orang, tujuh orang siswa kelas delapan yang melakukan perilaku self-injury dan satu orang guru BK. Teknik keabsahan data menggunakan teknik ketekunan pengamatan di lapangan dan teknik Triangulasi. Hasil penelitian adalah siswa melakukan perilaku self-injury dikarenakan adanya permasalahan keluarga seperti orang tua yang suka marah marah, bercerai dan juga suka membangga-banggakan anak orang lain ketimbang anaknya sendiri serta layanan bimbingan dan konseling yang dapat mengatasi perilaku self-injury pada siswa ialah layanan konseling individual ditambah dengan surat panggilan orang tua.

 

Kata Kunci: layanan bimbingan dan konseling, perilaku self-injury


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Amalia (2019). Bimbingan konseling islam menggunakan teknik rational emotive behavior therapy dalam mengatasi self-injury (melukai diri) pada siswi kelas 7 di smpn 13 surabaya. Universitas islam negeri sunan ampel Surabaya

Khrisma Wibisono B (2016). Kajian literatur tentang pola asuh dan karakteristik kepribadian sebagai faktor penyebab perilaku melukai diri pada remaja. Universitas surabaya. Isbn : 978-602-1145-30-2

Ilmi Rizqy T M. (2011). Pengaruh kematangan emosi terhadap kecenderungan perilaku self-injury pada remaja. Fakultas psikologi universitas islam negeri syarif hidayatullah

Nabiela Muthia E dan Savitri Hidayati D (2015). Kesepian dan keinginan melukai diri sendiri remaja. Universitas muhammadiyah malang,




DOI: http://dx.doi.org/10.31602/jmbkan.v5i3.2268

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Akun Akademik Anda Terhubung dengan :

  

Didedikasikan Untuk:

   

 

Jurnal Mahasiswa BK An-Nur : Berbeda, Bermakna, Mulia disseminated below Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.